kuliah di jepang

Langkah Menyusun Kesiapan Kuliah ke Luar Negeri – Saat ini sudah semakin banyak orang yang senang untuk dapat lulus di sekolah yang sudah banyak di ketahui dan menjadi salah satu pilihan terbaik untuk meneruskan kejenjang yang lebih tinggi lagi.

Berdasarkan survei terbaru dari OECD (Organisation for Economic Co-operation and Development / Organisasi untuk Kerja Sama dan Pembangunan Ekonomi), setidaknya ada 5,6 juta mahasiswa yang tidak kuliah di negara asal, alias kuliah ke luar negeri. Lebih dari setengah dari jumlah tersebut adalah para mahasiswa asal Asia.

Langkah Menyusun Kesiapan Kuliah ke Luar Negeri

1. Pahami Alasan Mengapa Harus Kuliah Ke Luar Negeri

Menurut Presiden & CEO AFS Intercultural Programs, Daniel Obst, semua mahasiswa yang ingin sukses dalam perekonomian global harus kuliah di luar negeri. “Perusahaan-perusahaan elpaso-linedance mencari para lulusan yang dapat bekerja di tim-tim multinasional, menguasai berbagai bahasa, melintasi zona waktu berbeda-beda saat bekerja, dan memiliki keluwesan serta kemampuan adaptasi yang didapatkan dari tinggal di luar negeri.” ujarnya.

Prospek kerja bukan hanya satu-satunya alasan mengapa kuliah di luar negeri menjadi hal yang penting. Menurut penulis Annie Murphy Paul, pengalaman hidup di negara asing akan membuat seseorang menjadi lebih fleksibel serta kreatif. Selain itu, individu yang pernah tinggal di luar negeri akan menjadi pemikir kompleks, sehingga lebih mudah mengatasi berbagai tantangan hidup. Selain 2 alasan yang disebutkan di sini, ada juga 10 alasan lain mengenai perlunya kuliah di luar negeri,

2. Ketahui Hal-hal Mendasar Yang Perlu Dipersiapkan

Berikut ini adalah hal-hal mendasar yang perlu diketahui olehmu dan orangtuamu jika kamu mau kuliah di luar negeri.

Hal Dasar Yang Diperlukan

Kamu perlu belajar mandiri untuk bisa mengurus diri sendiri ketika berada di tempat yang asing dan menggunakan bahasa berbeda. Setidaknya mulailah belajar bahasa asing – paling tidak supaya kamu dapat berkomunikasi di sana.

Waktu Persiapan

Mulailah persiapan sesegera mungkin begitu kamu memutuskan akan kuliah ke luar negeri. Ini karena kamu akan butuh waktu untuk memenuhi syarat pendaftaran, melakukan pendaftaran, mengajukan visa pelajar dan mengerjakan persiapan lainnya, terutama jika kamu ingin mengambil jalur beasiswa atau bantuan keuangan lainnya.

3. Cari Informasi

Mulailah mencari informasi tentang program kuliah, syarat kuliah di luar negeri, cara mendaftar kuliah di luar negeri, atau beasiswa seawal mungkin. Dengan begitu, kamu akan punya cukup waktu untuk mempersiapkan semuanya dengan baik. Sebaiknya kamu mulai memikirkan tentang jurusan yang ingin kamu ambil dan mencari informasi sejak kelas 2 SMA / Kelas XI. Jika kamu ingin melakukan persiapan kuliah S2 di luar negeri, coba buat rencana untuk berangkat dalam waktu 2 tahun dari sekarang.

Ada banyak macam program kuliah di luar negeri, dengan tingkat kesulitan dan durasi yang berbeda-beda. Selain itu, gelar kuliah luar negeri juga memiliki banyak variasi. Sebagian besar program yang tersedia untuk mahasiswa internasional menggunakan bahasa Inggris sebagai bahasa pengantar. Bahkan di Jerman sekalipun ada banyak program kuliah S1 dan S2 yang disampaikan dalam bahasa Inggris. Ada juga program kuliah yang memungkinkanmu untuk mendapatkan beberapa gelar dari dua lembaga pendidikan sekaligus, misalnya program Undergraduate Recruitment Scheme (Natural Sciences) yang disediakan oleh University of Cambridge dan University of Hong Kong.